Pada hari Rabu, tanggal 30 November 2022 telah dilaksanakan Penilaian Kinerja kepala Sekolah di SMP Negeri 1 Ngadirojo. Penilaian Kinerja Kepala Sekolah atau lebih disingkat dengan (PKKS) merupakan kegiatan rutinitas tahunan untuk menilai Kinerja dari Kepala Sekolah, karena Kepala Sekolah yang professional dapat merumuskan sebuah mutu lulusan dari sekolah yang dipimpinnya.

PKKS merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis, dan interpretasi data tentang kualitas pekerjaan kepala sekolah dalam melaksanakan tugas pokoknya sebagai kepala sekolah. Tugas pokok kepala sekolah adalah melaksanakan fungsi-fungsi manajerial dalam rangka mencapai visi, misi, dan tujuan sekolah yang dipimpinnya. Hasil penilaian kinerja kepala sekolah bermanfaat bagi Kepala Dinas Pendidikan dalam menentukan promosi, penghargaan, mutasi, dan pembinaan lebih lanjut.

PKKS tahun 2022 di SMP Negeri 1 Ngadirojo dihadiri oleh Bapak Drs. Marno, M.Pd. selaku pengawas sekolah binaan. Alhamdulillah puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa PKKS tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Penilaian Kinerja Kepala Sekolah ini dapat terlaksana secara efektif dan baik tentu tidak terlepas dari dukungan dan komitmen yang tinggi dari semua pihak terkait.

Bapak Drs. Warno, M.Pd. selaku kepala sekolah selalu berperan aktif dalam memotivasi seluruh warga sekolah, dalam hal ini khususnya pada Tim PKKS untuk memberikan pelayanan, penjelasan, dukungan dalam mempersiapkan dokumen pendukung PKKS.

Secara garis besar, seorang kepala sekolah harus memiliki jiwa kewirausahaan sehingga peduli, tanggap terhadap perubahan, menciptakan inovasi memiliki motivasi yang kuat dan selalu mencari solusi terbaik dalam setiap permasalahan. Beberapa kegiatan sudah mewakili jiwa kewirausahaan seorang pemimpin, dokumen yang dimiliki oleh seluruh sivitas akademik SMP Negeri 1 Ngadirojo sudah lengkap, untuk ditingkatkan kembali. Kegiatan Sawar Satam sebagai bentuk peduli lingkungan dan wujud kegiatan adiwiyata. Produk ecobricks bisa sebagai alternatif tempat duduk santai dengan memanfaatkan sampah. Segala kegiatan meskipun sudah di reportase, dan ada bukti dokumentasi harus dibuat agenda tertulis agar semua kegiatan ada bukti tertulisnya.

By espensa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *