Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) merupakan suatu pelatihan yang bertujuan untuk meningkatkan kemmapuan atau skill siswa dalam memimpin. Salah satu tujuan Latihan kepemimpinan siswa yaitu untuk membangun karakter pribadi (personality) supaya semakin kuat.

Latihan dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) adalah sebuah pelatihan dasar yang menjadi salah satu program kerja kesiswaan. Biasanya diadakan setelah Reorganisasi pengurus Osis dipilih dan anggota kegiatan ekstrakurikuler yang telah dinyatakan diterima dilantik menjadi bagian organisasi secara penuh. LDK dapat dikategorikan sebagai bagian dari pelatihan dan pengembangan SDM organisasi yang di sekolah agar memiliki jiwa kepemimpinan dan mampu bekerja secara efektif.

Semua pengurus Osis yang baru harus mengikuti LDKS karena memiliki tujuan yang sesuai dengan Visi dan Misi Organisasi serta mempunyai banyak manfaat. Selasa 17 Oktober 2023 sampai dengan Kamis 19 Oktober 2023. Kegiatan LDKS dilaksanakan Diruang Aula SMP N 1 NGADIROJO dengan memberikan materi-materi dasar kepemimpinan. Acara ini diselenggarakan selama tiga hari. Kegiatan ini diisi oleh mateti-materi yang disampaikan langsung oleh narasumber yang ahli pada materi yang disampaikannya yaitu:

Hari, Tanggal :  Selasa , 17 Oktober  2023

Waktu

Materi/Kegiatan

Tutor/Petugas

08.00  – 09.00

Upacara Pembukaan

Kasmin, S.Pd, Sri Martuti, S.Pd.

09.00  – 10.00

Pree Test

Panitia + Inti OSIS

10.00 – 11.00

Keorganisasian OSIS

Sri Haryani, S.Sos.

11.00 – 12.00

Wawasan Wiyata Mandala

Lusita Indriaswati, S.Pd.

12.00 – 12.30

Ishoma

Inti Osis

12.30 – 13.00

Akhlak Mulia dan Kepribadian

Apri Indriyati, S.Pd.I

 

Hari, Tanggal : Rabu , 18 Oktober  2023

Waktu

Materi/Kegiatan

Tutor/Petugas

08.00  – 09.00

Kepemimpinan

Koramil

09.00  – 10.30

Tata Upacara Sekolah ( TUS ) + PBB

Koramil

10.30 – 11.00

Kepemimpinan

Drs. Warno,M.Pd.                             

11..00 – 12.00

Tata Cara Rapat OSIS

Retno Prawati, S.Pd.

12.00 – 12.30

Ishoma

Inti Osis

12.30 – 13.00

Tata Cara Rapat OSIS

Retno Prawati, S.Pd.

 

Hari, Tanggal : Kamis 19  Oktober  2023

 

Waktu

Materi/Kegiatan

Tutor/Petugas

08.00  – 09.00

Pembinaan Prestasi

Pudi Sri Maryatmo, S.Pd

09.00 – 10.00

Dinamika Kelompok

Herma Rusdianawati, S.Psi, Sulastri, S.Pd.

10.00 – 11.30

Dinamika Kelompuk

Herma Rusdianawati, S.Psi, Sulastri, S.Pd.

11.30 – 12.00

Post Test

Panitia

12.00 – 13.30

Upacara Penutupan

Kasmin, S.Pd., Sri Martuti, S.Pd

 

Kegiatan yang mengusung tema “Pembentukan jiwa kepemimpinan yang CERIA (Cekatan, Edukatif, Religius, Inovatif dan Amanah” Menekankan agar seluruh peserta LDKS ini bisa mengikuti rangkaian kegiatan dengan sebaik-baiknya, yang didasari oleh kebutuhan sebagai calon pemimpin yang pada akhirnya akan didapatkan pemimpin yang “Pembentukan jiwa kepemimpinan yang CERIA (Cekatan, Edukatif, Religius, Inovatif dan Amanah”Diakhiri dengan Upacara Penutupan diawali dengan Laporan ketua panitia oleh Fajar Andhika Pradana selaku ketua Osis periode 2022/2023, dilanjutkan sambutan oleh Drs.Warno.,M.Pd Selaku Kepala Sekolah sekaligus menutup kegiatan LDK secara resmi.  Diharapakan dengan kegiatan LDK ini  dapat menekankan pada peserta LDK agar sama-sama berjuang untuk terus berusaha memajukan OSIS SMP N 1 NGADIROJO khususnya dan SMPN 1 NGADIROJO untuk lebih Maju Kedepanya.

By espensa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *